Netflix menampilkan pesan 'Terjadi kegagalan perangkat. (501.-1019)'

Jika melihat pesan kesalahan di ponsel atau tablet Android yang berisi

Terjadi kegagalan perangkat. Mulai lagi perangkat, lalu coba lagi (501.-1019)

Kesalahan ini biasanya mengacu pada informasi yang tersimpan di perangkat yang perlu di-refresh. Ikuti langkah pemecahan masalah berikut ini untuk mengatasi masalah tersebut.

Tablet with power icon indicating turn off process

  1. Matikan ponsel atau tablet. Pastikan perangkat sudah mati, bukan hanya terkunci.

  2. Hidupkan kembali.

  3. Coba Netflix lagi.

Jika masih mengalami kesalahan setelah melakukan langkah-langkah di atas, lakukan verifikasi pesan kesalahan yang ditampilkan di ponsel atau tablet Android:

  • Jika pesan kesalahan berubah menjadi 'Aplikasi harus dimulai lagi. Coba buka aplikasi lagi (502.-1019)', gunakan artikel ini untuk mengatasi masalah tersebut.

  • Jika pesan kesalahan tidak berubah dan tetap menampilkan 'Terjadi kegagalan perangkat. Mulai lagi perangkat, lalu coba lagi (501.-1019)', hubungi layanan pelanggan.

Artikel Terkait