Melaporkan masalah iklan atau menyampaikan masukan

Jika menemukan masalah saat menonton iklan di Netflix, kamu dapat melaporkannya secara langsung menggunakan alat Laporkan Masalah di aplikasi Netflix untuk iPhone, iPad, atau Apple TV, atau di Netflix.com menggunakan browser web komputer. Pelaporan masalah akan memberi tahu tim konten kami untuk menyelidiki masalah tersebut dan berupaya menemukan solusinya secepat mungkin.

Gunakan alat Laporkan Masalah untuk melaporkan salah satu masalah dengan iklan ini:

  • Masalah dengan kualitas video iklan.

  • Masalah dengan kualitas atau volume audio iklan.

  • Masalah dengan posisi dan waktu tampilan iklan.

  • Iklan tidak diputar dalam bahasa yang diinginkan.

  • Iklan terlalu sering diulang.

  • Iklan berisi konten tidak pantas.

Cara melaporkan masalah dengan iklan

  1. Saat iklan diputar, tekan Jeda.

  2. Di pojok kanan atas, pilih ikon bendera.

  3. Pilih masalah yang dihadapi.

  4. Pilih Kirim.

  1. Saat iklan diputar, tekan Jeda.

  2. Di kanan atas, klik ikon bendera.

  3. Pilih opsi yang paling sesuai dengan masalah tersebut:

    • Masalah Audio, Visual, atau Bahasa (Iklan sulit didengar, dilihat, atau dipahami.)

    • Masalah Lain (Ada masalah lain pada iklan.)

  4. Pilih masalah tambahan yang sesuai.

  5. Atau, masukkan detail tambahan tentang masalah tersebut atau jelaskan masalah lainnya.

  6. Klik Kirim.

Jika menurutmu iklan yang ditampilkan tidak seharusnya kamu lihat, atau ingin melaporkan masalah pada perangkat yang tidak memiliki alat Laporkan Masalah, hubungi kami untuk bantuan lainnya.

Artikel Terkait