Cara memperbarui informasi akun Netflix

Jika ingin memperbarui informasi akun Netflix, ikuti langkah-langkah berikut ini.

Smartphone screen showing Netflix security settings with the 'Email' option highlighted, featuring the address "joyce.byers@sbcglobal.net."

Untuk mengubah alamat email yang digunakan untuk masuk ke Netflix, buka halaman Ubah Email. Mungkin perlu masuk jika belum masuk.

  • Jika profil Anak aktif, ubah ke profil lain terlebih dahulu, lalu coba lagi.

  • Kamu mungkin perlu mengonfirmasi identitasmu sebelum membuat perubahan.

  • Alamat email harus berisi antara 4 hingga 50 karakter.

  • Kamu tidak dapat mengubah ke alamat email yang sudah digunakan pada akun lain.

Jika tidak dapat masuk dengan sandi saat ini, kirimkan email pengaturan ulang sandi ke diri sendiri.


Jika lupa alamat email yang digunakan untuk masuk ke akunmu, buka halaman Perbarui sandi, email, atau nomor telepon, ketuk atau klik Saya tidak ingat email atau nomor telepon saya, lalu ikuti langkah-langkahnya.

Smartphone screen displaying Netflix security settings with the 'Password' option highlighted.

Jika kamu mengetahui sandimu dan dapat masuk ke Netflix, tetapi ingin mengubahnya, buka halaman Ubah sandi.

  • Kamu tidak dapat mengubah sandi jika profil Anak aktif. Ubah ke profil lain terlebih dahulu, lalu ubah sandi.

Saat memilih sandi, sandi harus:

  • Berbeda dari yang kamu gunakan untuk situs web atau aplikasi lain

  • Minimal 8 karakter

  • Gabungan huruf besar dan huruf kecil, angka, dan simbol.

  • Tidak mudah ditebak, seperti “sandi”, “12345678”, atau gunakan informasi pribadi (nama, tanggal lahir, dan alamat)

Pengelola sandi dapat mempermudah dalam menyimpan sandi unik.

Jika tidak dapat masuk atau tidak dapat mengingat sandi, lihatCara mengubah dan mengatur ulang sandi.

Smartphone screen displaying Netflix security settings with the 'Mobile phone' option highlighted.

Menambahkan nomor telepon ke akun membuat proses masuk lebih mudah, meningkatkan keamanan akun, dan bisa membantumu kembali ke akun jika lupa sandi.

Untuk menambahkan, mengubah, atau menghapus nomor telepon:

  1. Buka halaman Ubah nomor telepon. Mungkin perlu masuk jika belum masuk.

  2. Ikuti petunjuk berikut untuk mengonfirmasi identitas.

  3. Setelah mengonfirmasi, kamu bisa melakukan berikut ini:

    • Menambahkan nomor telepon: pilih negara, masukkan nomor telepon, lalu pilih Selanjutnya.

    • Mengedit: Ubah nomor telepon dan pilih Selanjutnya.

    • Menghapus: Pilih Hapus Nomor Telepon.

  4. Untuk menggunakan nomor baru untuk Netflix, kamu perlu mengonfirmasi bahwa nomor tersebut sudah valid dengan memasukkan kode yang kami kirimkan ke ponselmu dalam pesan teks saat kamu mengubahnya. Kamu juga bisa memverifikasi melalui link ini: Konfirmasi nomor ponsel pemulihan.

Catatan: Nomor telepon terverifikasi hanya dapat ditambahkan ke satu akun. Memverifikasi nomor telepon juga akan menghapusnya dari akun lain yang dikaitkan.

Jika kamu tidak menerima pesan teks ke nomor telepon di akun, mungkin ada penundaan dari operator. Jika masalah berlanjut, hubungi operator ponsel untuk mendapatkan bantuan.

Begitu informasi akun diperbarui, kami akan mengirimkan email yang mengonfirmasi perubahan tersebut. Jika mengalami masalah saat menyimpan informasi yang diperbarui, ikuti langkah pemecahan masalah ini.

Artikel Terkait